Selasa, 28 Oktober 2014

افة العلم النسيان وإضاعته أن تحدث به غيرأهله  (رواه ابن أبى شيبة
"Bahayanya ilmu itu lupa, dan menyia-nyiakannya adalah bila engkau menyampaikan ilmu itu kepada orang yang bukan ahlinya." (H.R Ibnu Abi Syaibah)
Banyak sekali ilmu dan pengetahuan yang telah kita pelajari baik di pendidikan formal maupun di pondok pesantren mulai dari kita masih kecil sampai besar, dari sekolah dasar sampai tingkat perguruan tinggi. Demikian juga dengan pengalaman-pengalaman yang pernah kita lakukan dan kita alami tak terasa banyak sedikit ada yang terlupakan. Maka dari itu, bagaimana agar ilmu dan pengetahuan yang telah kita pelajari tidak terlupakan di antaranya kita harus berusaha untuk selalu mengulang-ulang kembali pelajarannya, berusaha mengamalkannya, dan tidak lupa lagi ketika kita belajar untuk berusaha selalu dalam keadaan suci (berwudlu).
Mungkin sekian, semoga kita selalu diberi hidayah dan ma'unah oleh Allah SWT sehingga kita bisa selalu ingat kepada-Nya dan mengamalkan apa yang kita pelajari. Dan sedikit ini semoga bisa memberi manfaat bagi kita dan umumnya para pembaca. Amiiin.

0 komentar:

Posting Komentar